KEMENAG: Ibadah Haji 2020 Ditidiadakan

Editor : Tim Redaksi Dekombat

DEKOMBAT.COM – Berdasarkan data Johns Hopkins University jumlah pasien positif corona di Arab Saudi sebanyak 87.142 orang. Sementara, jumlah orang yang meninggal akibat  virus corona tercatat ada 525 orang. Meskipun pelanggaran lockdown diterapkan, Arab Saudi masih memberlakukan larangan umrah.

Arab Saudi melakukan penangguhan umrah pada akhir Februari lalu setelah kasus virus corona mulai bermunculan di negara itu. Larangan masih ditetapkan hingga pemberitahuan lebih lanjut dan juga penangguhan umrah dan haji.

Penangguhan ini akan mengalami peninjauan secara berkala sesuai dengan kurva pandemi dan rekomendasi akan dikeluarkan oleh komisi ad-hoc,” ujar Kementerian Haji Arab Saudi.

Pelaksanaan ibadah haji tahun 2020 ditiadakan. Kementerian Agama menyampaikan peniadaan ini terkait dengan pandemi virus corona yang masih melanda Tanah Air maupun Arab Saudi.

Kementerian Agama  sudah menyatakan meniadakan ibadah haji 2020 dengan alasan pandemi  virus COVID-19 masih menghantui dunia khususnya Arab Saudi. Sebelumnya, pemerintah sempat ada tiga skema, yakni ibadah haji tetap digelar, digelar dengan pembatasan, atau ditiadakan sama sekali.

“Dengan demikian, Pemerintah memutuskan tidak memberangkatkan jamaah haji pada tahun 1441 Hijriah atau 2020,” kata Menteri Agama Fachrul Razi dalam konferensi pers virtual, selasa 2 Juni 2020.

 Sebenarnya Indonesia pada tahun 2020 mendapatkan kuota haji sejumlah  221.000 orang, dengan pembagian jumlah 203.320 kuota haji reguler dan 17.680 kuota haji khusus. Dengan peniadaan ibadah haji ini, artinya ratusan ribu calon jamaah haji gagal berangkat pada tahun 2020. Kemenag telah berkomunikasi dengan MUI dan Komisi VIII terkait dengan pembatalan pemberangkatan ibadah haji tahun 2020.

Dengan demikian, kami mohon kepada para calon jamaah yang tidak dapat berangkat haji pada tahun 2020, diminta untuk bersabar sambil menunggu situasi dan kondisi lebih kondusif. Mari kita berdoa bersama agar pandemi COVID-19 ini segera berakhir. Andaikan tahun ini tidak berangkat, tahun depan sudah tercatat untuk menunaikan ibadah haji.

sumber :
https://kumparan.com
https://jatengprov.go.id
https://nasional.tempo.co

Author : Tim Redaksi Dekombat

About Tim Redaksi Dekombat

Website ini dikelola oleh Tim Redaksi Dekombat IMM FEB UMY

Check Also

Tim YSI PK IMM FEB Membuat Rumah Lalat dan Melakukan Penebaran Pupa

Pada Jumat (18/08/2023), semangat penuh dan komitmen tinggi terus dilakukan oleh Tim Young Sustainable Initiative …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *