PRESS RELEASE PELANTIKAN DAN SERAH TERIMA JABATAN PK IMM FEB UMY 2023/2024

Yogyakarta – 25 oktober 2023 telah dilaksanakan acara Pelantikan dan Serah Terima Jabatan Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Acara tersebut dilaksanakan digedung KH Ibrahim E7 A lantai 5 Universitas Muhammadiyah Yogyakarta pukul 08:00-11:00 WIB. Dengan diadakannya acara tersebut maka telah berakhir nya masa kepengurusan PK IMM FEB UMY 2022/2023 yang dinahkodai oleh Immawan Reza At Thabi Zayed dan akan dilanjutkan oleh kepengurusan yang baru Periode 2023/2024 dinahkodai oleh Immawati Syamsiyah Yuli Dwi Andari.

 

Acara pelantikan ini dihadiri oleh dekan FEB UMY, Prof. Rizal Yaya, SE, M.Sc., Ph.D., Ak., CA., CRP. , Ketua Umun Korkom UMY immawan Hengki Pradani, Ketua Umum Cabang AR Fakhruddin immawan Hafidz Renaldi beserta jajaran nya, Lembaga Komunitas FEB UMY, dan para tamu undangan. Acara pelantikan ini bukan lah proses yang mudah, tapi sudah melalui beberapa proses serta persiapan untuk menjalankan arah gerak komisariat selama 1 periode kedepan.

 

Acara pelantikan ini dimulai pukul 09:00 dimulai dengan pembacaan ayat suci Al quran, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars Muhammadiyah, dan Mars IMM. Yang kemudian dilanjutkan acara inti proses Pelantikan dan Serah Terima Jabatan. Dan diakhiri oleh sambutan ketua umum PK IMM FEB UMY periode baru, Ketua Umum PK IMM FEB UMY periode 2022/2023, Ketua Umum korkom UMY, Ketua Umum cabang AR Fakhrudin dan yang terakhir sambutan dari Dekan Fakultas Ekonomi dan bisnis Universitas Muhammadiyah yogyakarta.

 

Semoga PK IMM FEB UMY periode 2023/2024 dapat menjalankan amanah dengan sebaik baiknya, dan dapat menebar kebermanfaatan bagi umat dan bangsa.

About Tim Redaksi Dekombat

Website ini dikelola oleh Tim Redaksi Dekombat IMM FEB UMY

Check Also

Tim YSI PK IMM FEB Membuat Rumah Lalat dan Melakukan Penebaran Pupa

Pada Jumat (18/08/2023), semangat penuh dan komitmen tinggi terus dilakukan oleh Tim Young Sustainable Initiative …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *