Betapa Ruginya Meninggalkan Solat Tahajud

Editor : Tim Redaksi Dekombat

DEKOMBAT.COM – Tahajud jika dibedah secara bahasa akan menjadi, kata هَجَدَ artinya aktivitas yang dilakukan setelah tidur, namun jika anda berusaha dan berikhtiar ingin bangun pada malam hari, usaha untuk mewujudkan sesuatu ini menambahkan huruf  (ت) didepan kata هَجَدَ menjadi تَهَجَّدَ . jadi artinya kita berusaha dan berikhtiar bangun pada malam hari, lebih tepatnya sebagian malam/sepertiga malam, dengan tujuan beraktivitas (beribadah) kepada Allah SWT.

Secara istilah adalah salat sunnah muakkad yang didirikan pada malam hari atau sepertiga malam setelah terbangun dari tidur. Salat ini bukanlah bagian dari salat lima waktu yang diwajibkan bagi umat Muslim dan dapat dikerjakan sedikitnya dua rakaat dan sebanyak-banyaknya tidak terbatas. Waktu yang paling dianjurkan untuk mengerjakan sholat tahajud adalah pada sepertiga malam, yaitu selepas tengah malam hingga memasuki waktu subuh.

Mengapa saya mengatakan rugi jika tidak solat tahajud, karena keutamaan keutamaan yang akan kita bahas ini lah, mengapa anda rugi jika tidak mengerjakan tahajud.

Tiga keutamaan Solat tahajud :

  • Diangkat derajatnya oleh Allah SWT, dengan menempatkan karir yang terbaik di aktivitas kehidupannya.

Firman Allah SWT pada Q.S. Al- Isra ayat 79:

وَمِنَ ٱلَّيْلِ فَتَهَجَّدْ بِهِۦ نَافِلَةً لَّكَ عَسَىٰٓ أَن يَبْعَثَكَ رَبُّكَ مَقَامًا مَّحْمُودًا

Artinya: “Dan pada sebagian malam hari bertahajud lah kamu sebagai suatu ibadah tambahan bagimu; mudah-mudahan Tuhanmu mengangkat kamu ke tempat yang terpuji.”

Dan bangunlah (wahai nabi) dari tidurmu pada sebagain malam. Bacalah al-qur’an dalam shalat malam supaya shalat malammu menjadi tambahan bagimu untuk meninggikan kualitasmu dan meningkatkan derajatmu. Mudah-mudahan Allah membangkitkan kamu menjadi pemberi syafaat bagi sekalian manusia pada hari kiamat, sehingga Allah merahmati mereka dari kondisi yang meliputi merreka, dan engkau menduduki kedudukan yang dipuji oleh orang-orang terdahulu dan orang-orang yang datang belakangan. (Tafsir al-Muyassar)

Dan pada sebagian malam, maka dirikanlah salat tahajud -wahai Rasul-, salatlah di sebagian waktu malam itu agar ia menjadi tambahan untuk mengangkat derajatmu, dengan harapan agar Allah membangkitkanmu di hari Kiamat kelak sebagai pemberi syafaat kepada seluruh umat manusia agar terbebaskan dari kesengsaraan dan rasa takut pada hari Kiamat, dan engkau berhak mendapatkan kedudukan sebagai pemegang syafaat ‘uẓma (teragung) yang dipuji dan disanjung oleh umat-umat terdahulu dan belakangan. (Tafsir al-Mukhtashar).

  • Mendapat bimbingan Allah SWT dalam semua level kehidupan

Bimbingan disebut (Hudan) dalam bahasa arab, ada yang sifatnya meningkatkan keimanan kita, jadi kita senantiasa ingin dekat dengan Allah SWT. dan ada juga yang sifatnya meningkatkan ibadah, contoh : dulu kita hanya ingin solat dirumah sendirian, karena adanya bimbingan tersebut kita jadi ingin solat berjamaah di masjid, ingin terus sedekah, dll.Namun ada bimbingan yang paling dahsyat, yaitu bimbingan Allah SWT dalam semua level kehidupan, jadi kemana pun anda berada, bimbingan Allah SWT menyertai dalam kehidupan

Quran Surat Al-Baqarah Ayat 5 :

أُو۟لَٰٓئِكَ عَلَىٰ هُدًى مِّن رَّبِّهِمْ ۖ وَأُو۟لَٰٓئِكَ هُمُ ٱلْمُفْلِحُونَ

Artinya : “Mereka itulah yang tetap mendapat petunjuk dari Tuhan mereka, dan merekalah orang-orang yang beruntung.”

Jika ingin mendapatkan bimbingan petunjuk seperti ini, dekatilah Allah SWT lewat tahajud, lalu mintalah bimbingan dalam segala aktivitas yang kita jalani setiap harinya

  • Diberikan solusi terbaik saat ada persoalan

Quran Surat Ath-Thalaq Ayat 2 :

فَإِذَا بَلَغْنَ أَجَلَهُنَّ فَأَمْسِكُوهُنَّ بِمَعْرُوفٍ أَوْ فَارِقُوهُنَّ بِمَعْرُوفٍ وَأَشْهِدُوا۟ ذَوَىْ عَدْلٍ مِّنكُمْ وَأَقِيمُوا۟ ٱلشَّهَٰدَةَ لِلَّهِ ۚ ذَٰلِكُمْ يُوعَظُ بِهِۦ مَن كَانَ يُؤْمِنُ بِٱللَّهِ وَٱلْيَوْمِ ٱلْءَاخِرِ ۚ وَمَن يَتَّقِ ٱللَّهَ يَجْعَل لَّهُۥ مَخْرَجًا

Artinya: Apabila mereka telah mendekati akhir iddahnya, maka rujukilah mereka dengan baik atau lepaskanlah mereka dengan baik dan persaksikanlah dengan dua orang saksi yang adil di antara kamu dan hendaklah kamu tegakkan kesaksian itu karena Allah. Demikianlah diberi pengajaran dengan itu orang yang beriman kepada Allah dan hari akhirat. Barangsiapa bertaqwa kepada Allah niscaya Dia akan mengadakan baginya jalan keluar.

Jika mereka telah mendekati masa berakhirnya iddah mereka maka rujuklah mereka demi cinta dan hubungan yang baik, atau biarkan kalian tidak merujuk mereka hingga iddah mereka berakhir lalu mereka berkuasa atas diri mereka dengan kalian berikan kepada mereka hak-hak mereka. Jika kalian hendak merujuk mereka atau berpisah dengan mereka maka persaksikan dua saksi yang adil dari kalian sebagai upaya mencegah pertikaian. Dan bersaksilah -wahai para saksi- dengan kesaksian untuk mencari rida Allah. Hukum-hukum tersebut untuk mengingatkan orang yang beriman kepada Allah dan beriman kepada hari Kiamat, karena dia adalah orang yang bisa mendapatkan manfaat dari peringatan dan nasihat. Barangsiapa bertakwa kepada Allah dengan menjalankan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya, niscaya Allah memberikan baginya jalan keluar dari segala kesempitan dan kesusahan yang terjadi padanya. (Tafsir al-Mukhtashar)

“Barangsiapa bertaqwa kepada Allah dengan menjalankan segala perintah-Nya dan menjauhi segala larangan-Nya, niscaya Allah memberikan baginya jalan keluar dari segala kesempitan dan kesusahan yang terjadi padanya.”

Perhatikan dan pahami kalimat di atas, ini merupakan janji Allah SWT kepada hamba hambanya yang bertaqwa kepada Allah SWT, maka dari itu, kita harus bertaqwa kepada Allah SWT, maka niscaya Allah SWT akan memberikan kita semua jalan keluar dari segala kesusahan yang terjadi pada kita, insyaallah.

Author : Tim Redaksi Dekombat

About Tim Redaksi Dekombat

Website ini dikelola oleh Tim Redaksi Dekombat IMM FEB UMY

Check Also

Sejarah Berdirinya Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah

Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah atau sering disebut dengan IMM merupakan Gerakan Organisasi yang berada dinaungan Persyarikatan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *