Keutamaan Puasa Dzulhijah

DEKOMBAT.COM – 10 hari awal bulan Dzulhijjah disabdakan oleh Rasulullah SAW merupakan hari istimewa.

Dimana ibadah puasa pada 10 awal pertama bulan Dzulhijjah akan memperoleh pahala yang lebih besar dari jihad seperti sabda Rasulullah SAW berikut ini :  “Tidak ada amal yang dilakukan pada hari-hari lain yang lebih baik daripada yang dilakukan pada sepuluh hari ini.” Para sahabat bertanya, “Tidak pula jihad?” Beliau menjawab, “Tidak pula jihad, kecuali seorang lelaki yang keluar dengan jiwa dan hartanya lalu ia tidak kembali dengan membawa apapun.” [HR Bukhari).

Walaupun tidak ada dalil yang mewajibkan untuk kita para umat islam untuk melaksanakan puasa Dzulhijjah, namun sangat dianjurkan untuk dilaksanakan,seperti yang kita ketahui bahwa puasa Dzulhijjah merupakan amalan yang utama

Bagi umat muslim yang tidak dapat melaksanakan puasa mulai dari awal bulan Dzulhijjah, para ulama menganjurkan umat muslim melaksanakan puasa Sunnah Tarwiyah pada 8 Dzulhijjah dan pasa Arafah pada 9 Dzulhijjah.

Dalil keutamaan puasa Tarwiyah ini di sebutkan pada hadits riwayat Rasulullah SAW : “Barang siapa yang tidak melakukan ibadah haji, maka ia di sunnahkan baginya untuk berpuasa pada hari Tarwiyah yaitu hari ke-8 bulan Zulhijah di mana ia akan memperoleh kebaikan dari Allah berupa pengampunan dosa 1 tahun yang telah lalu.” (HR. Bukhari).

Sedangkan dalil keutamaan puasa Arafah disebutkan pada hadits riwayat Rsulullah SAW : “ Puasa hari Arafah menebus dosa setahun yang lalu dan setahun yang akan datang dan puasa Asyura (10 Muharram) menebus dosa setahun yang telah lewat” (HR Ahmad, Muslim dan Abu Daud).

Pada tahun ini pemerintah telah menetapkan Idul Adha pada Hari Jum’at 31 Juli 2020. Maka dari itu puasa suunnah bagian dari puasa Dzulhijjah pada tanggal 22-28 Juli 2020 , puasa Tarwiyah san Arafah bertepatan pada hari Rabu 29 Juli 2020 dan Kamis 30 Juli 2020

Author : Tim Redaksi Dekombat

About Tim Redaksi Dekombat

Website ini dikelola oleh Tim Redaksi Dekombat IMM FEB UMY

Check Also

Sejarah Berdirinya Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah

Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah atau sering disebut dengan IMM merupakan Gerakan Organisasi yang berada dinaungan Persyarikatan …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *